Sunday, February 27, 2011

Kemenangan Rakyat Libya Di Zawiyah (Full Pic)

Kendali Pemerintahan Qaddafi kian terancam. Sejumlah kota-kota di luar Tripoli berhasil di duduki demonstran anti-Qadaafi. Penguasan kota telah tiba di Zawiyah, 50 kilometer dari Tripoli.

Slogan-slogan menolak Qaddafi digemakan di Zawiyah. Massa menguasai kendaraan dan peralatan militer. Tidak hanya itu, aksi massa juga mendapat dukungan dari kepolisian setempat. Menurut komandan polisi setempat, 50 persen anggotanya kini bergabung dengan pengunjuk rasa.

Zawiyah merupakan kota terakhir yang lepas dari kendali pemerintah setelah Benghazi, Isdabya, Tobruk dan Derna. Penguasan Zawiyah tidak gampang. Demonstran berjuang melapan militer sela 9 hari. Sedikitnya 24 warga tewas dan puluhan lainnya luka-luka.


demonstran Anti-Pemerintah menyanyikan lagu kemenangan di Zawiyah, di pinggiran kota Tripoli, ibukota Libya, 27 Februari 2011. Setelah mengalahkan pasukan pro-pemerintah selama pertempuran sengit pada tanggal 24 Februari dan 25 Februari, angkatan bersenjata anti-pemerintah menguasai kota Zawiyah pada hari Minggu.


Demonstran anti-pemerintah menunjukkan senjatanya berupa ketapel setelah menang di Zawiyah

Senjata - senjata dari Tentara Qaddhafi yang berhasil direbut para pemberontak di Zawiyah

No comments:

Post a Comment